Selasa, 04 Desember 2012

Warga Cianjur Heboh Dengan Penemuan Terong Bertuliskan Allah

Warga Kampung Sentral, Desa Sukakarya, Cianjur digegerkan dengan penemuan terong hijau dengan lafadz Allah di dalamnya. Awalnya terong hijau itu akan dijadikan lalapan sehari-hari, ternyata Ayi Aburijar alias Jojon ,37 tahun terkejut saat terong yang rencananya ia santap justru ada tulisan Allah.


Jojon menceritakan bahwa dirinya tidak sengaja menemukan terong hijau yang kini hangat di bicarakan warga sekampung.

“Sebelum makan, (saya) lalapan terong terlebih dahulu dibelah. Saat membelah yang ke terakhir, istri saya terkejut karena di bagian dalam terong yang dibelah terlihat jelas lafadz Allah,” katanya, Senin (26/11).

Dengan penemuan terong yang unik ini, Jojon dan keluarga akhirnya mengurungkan niatnya untuk memakan terong tersebut dan menunjukan ke beberapa tetangga. Sementara warga sekitar yang mengetahui berita ini langsung berbondong-bondong menyatroni rumah Jojon untuk membuktikan kebenarannya.

“Saya tidak menyangka kalau terong ini dapat mengundang perhatian masyarakat banyak, bahkan hingga warga luar kecamatan, berdatangan ke rumah kami untuk melihat terong,” ucapnya.

Ada pula beberapa orang warga yang melihat terong ajaib itu menuturkan kagum dengan tulisan Allah yang terlihat jelas dalam terong tersebut. Mereka sengaja datang jauh-jauh, hanya ingin menghilangkan rasa penasaran. “Kami mendengar dari warga sekitar, perihal ditemukannya terong dengan tulisan Allah di bagian dalamnya. Karena penasaran, kami sengaja datang ke rumah Jojon,” kata Maman,39, warga Kecamatan Campaka.